POROSCELEBES.COM, Belopa –Penyaluran bantuan langsung tunai Tahap 1 Desa Seppong, Kecamatan Belopa Utara, Kabupaten Luwu, berlangsung di Kantor Desa Seppong, Kamis (27/03/2024).
Penyaluran BLT DD sebanyak 23 KPM triwulan 1 bulan Januari – Maret dan Setiap KPM masing masing menerima bantuan sebesar Rp. 300.000,- perbulannya sekaligus pembayaran insentif pegawai syara dan kader bulan Januari – Maret 2025.
Pembagian BLT-DD Tahun 2025 ini di harapkan dapat membantu masyarakat Desa Seppong untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari khususnya menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H tahun ini.
“Alhamdulillah Penyaluran BLT kali ini sekaligus menyalurkan insentif guru mengaji, pegawai Syarah serta para kader,” Ucap Irwan Sultan Kepala Desa Seppong
Irwan Sultan juga berharap dengan Penyaluran BLT-DD ini bisa mengurangi Beban Ekonomi, Meningkatkan Kualitas Hidup, Membangun Kepercayaan dan Hubungan Antara Pemerintah Desa dengan Masyarakat serta Meningkatkan Partisipasi dan Peran aktif masyarakat dalam pembangunan desa
“Saya berharap bantuan ini dapat bermanfaat dan membantu Anda untuk meningkatkan kesejahteraan dan kualitas hidup. Saya juga berharap Anda dapat menggunakan bantuan ini dengan bijak dan bertanggung jawab. Terima kasih,” harap Irwan Sultan
Sumardi salah satu penerima manfaat, saat ditemui di kantor desa seppong mengatakan, Dengan Adanya Bantuan ini dirinya merasa terbantu apalagi mendekati hari raya idul fitri, tak lupa juga ia mengucapkan syukur dan terima kasih kepada Pemerintah Desa Seppong
“Bantuan ini sangat Membantu keluarga saya dan meningkatkan kesejahteraan apalagi mendekati Lebaran,” kata Sumardi
Turut hadir dalam kegiatan pembagian BLT-DD, yakni Camat Belopa Utara Andi Mukti Amin, Kapolsek Belopa Dr. Marino, Danramil di wakili Babinsa, Pendamping Desa Belopa Utara, Ketua Bpd Kepala Dusun dan penerima BLT serta penerima insentif. (Uril)